KUBU RAYA, RUAI.TV – Kobaran api melalap sebagian bangunan PT. Alas Kusuma di Desa Kuala Dua, Kecamatan Sungai Raya, Kabupaten Kubu Raya, Kamis (22/5) sore. Api muncul sekitar pukul 16.10 WIB dari dapur turbin boiler, lalu menjalar cepat ke kamar wood chip silo yang penuh dengan limbah kayu kering.
Delapan unit pemadam kebakaran langsung meluncur ke lokasi. Damkar Wonodadi, Cempaka, Bhakti Raya, PHM, Wonoyoso, PMI, Teluk Kapuas, dan Damkar Kubu Raya berjibaku hampir dua jam untuk menjinakkan si jago merah. Petugas berhasil memadamkan api sekitar pukul 17.50 WIB.
Peristiwa tersebut tidak menimbulkan korban jiwa. Namun, bagian wood chip silo hangus terbakar dan sempat memicu kepanikan di lingkungan pabrik.
Kapolsek Sungai Raya, AKP Hariyanto, melalui Kasubsi Penmas Polres Kubu Raya, Aiptu Ade, membenarkan insiden kebakaran itu. “Tim pemadam saat ini masih melakukan proses pendinginan untuk memastikan tidak ada bara api tersisa yang bisa memicu kebakaran kembali,” ungkap Ade.
Ade juga menyampaikan bahwa dugaan sementara, api berasal dari dapur turbin boiler yang kemudian menjalar ke ruang penyimpanan limbah kayu. “Kami masih melakukan penyelidikan untuk memastikan penyebab pasti kebakaran,” lanjutnya.
Petugas gabungan masih berjaga di lokasi untuk mencegah potensi kebakaran susulan. Namun hingga kini, pihak perusahaan belum bisa memperkirakan total kerugian materi akibat insiden ini.
Leave a Reply