Arsip

Bupati Karolin Sidak RS Pratama Landak, Pastikan Layanan Berjalan Optimal

Advertisement

LANDAK, RUAI.TV – Bupati Landak, Karolin Margret Natasa, melakukan inspeksi mendadak (sidak) ke Rumah Sakit (RS) Pratama Kabupaten Landak di Desa Tunang, Kecamatan Mempawah Hulu, pada Sabtu (29/3/2025) sore.

Setibanya di lokasi, Karolin langsung meninjau layanan kesehatan, berdialog dengan warga, dan memastikan kondisi pasien yang tengah dirawat.

Karolin ingin memastikan rumah sakit yang mulai beroperasi sejak 26 Maret lalu dapat memberikan pelayanan optimal bagi masyarakat.

Advertisement

“Saya telah menginstruksikan agar Rumah Sakit Pratama ini mulai membuka layanan pada 26 Maret lalu. Hari ini saya ingin memastikan bahwa layanan kesehatan berjalan baik dan benar-benar bermanfaat bagi masyarakat,” ujarnya.

Selain itu, Karolin juga menyoroti kesiapan rumah sakit dalam menghadapi puncak arus mudik dan arus balik Lebaran.

Dengan lokasi yang strategis di jalur perlintasan antar kabupaten menuju Bengkayang, rumah sakit ini diharapkan dapat menjadi fasilitas kesehatan yang siaga selama periode libur panjang.

“Saya sudah menginstruksikan agar layanan IGD 24 jam tetap siaga guna mendukung kelancaran arus mudik dan balik. Dengan begitu, masyarakat yang membutuhkan layanan darurat bisa mendapatkan penanganan dengan cepat,” tegasnya.

Sebelumnya, Karolin telah meminta rumah sakit ini untuk membuka layanan medis poli umum yang beroperasi pukul 08.00-15.00 WIB, sementara layanan IGD tetap buka 24 jam.

Untuk sementara, seluruh layanan masih diberikan secara gratis karena rumah sakit belum dapat menarik retribusi. Hal ini menunggu selesainya Peraturan Daerah terkait Pajak Daerah dan Retribusi Daerah sebagai dasar hukum.

“Kami bersyukur sejak mulai beroperasi, rumah sakit ini dapat membantu masyarakat. Kami akan terus memastikan pelayanan prima bagi warga yang membutuhkan,” pungkas Karolin.

Advertisement