Arsip

Anggota DPRD Sintang Periode 2024-2029 Resmi Dilantik, Berikut Namanya

Advertisement
SINTANG, RUAI.TV – Sebanyak 40 anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Sintang terpilih hasil Pemilu Legislatif 2024 resmi dilantik pada Senin, 9 September 2024.
Pelantikan berlangsung dalam Sidang Paripurna DPRD Kabupaten Sintang yang bertempat di Ruang Sidang DPRD.
Dalam pelantikan tersebut, Partai Nasdem dan PDI Perjuangan, yang memperoleh suara terbanyak, mengusulkan Indra Subekti sebagai Ketua Sementara DPRD Kabupaten Sintang dan Yohanes Rumpak sebagai Wakil Ketua Sementara.
Keduanya menerima penyerahan palu dan dokumen memori dari Ketua DPRD periode sebelumnya, Florensius Ronny, menandai dimulainya tugas mereka.
Dalam sambutannya, Indra Subekti, menjelaskan, bahwa penunjukan pimpinan sementara ini merupakan langkah normatif, di mana DPRD dipimpin oleh ketua dan wakil ketua dari dua partai politik peraih kursi terbanyak, hingga terbentuknya pimpinan definitif.
“Terjadi kesamaan perolehan kursi di tiga partai, sehingga penetapan dilakukan melalui musyawarah. Kami menerima mandat ini untuk memimpin DPRD Sintang sementara,” jelas Indra.
Indra Subekti juga mengungkapkan rasa terima kasih kepada masyarakat Kabupaten Sintang yang telah berpartisipasi dalam Pemilu 2024.
Ia berharap dukungan dari seluruh anggota DPRD untuk melaksanakan tugas sementara sesuai dengan pedoman peraturan yang berlaku, terutama dalam memfasilitasi pembentukan fraksi, penyusunan tata tertib DPRD, dan penetapan pimpinan definitif.
“Kami mohon dukungan dari seluruh rekan dewan untuk secara aktif dan profesional melaksanakan tugas-tugas yang ada,” tambahnya.
Setelah sidang paripurna selesai, acara dilanjutkan dengan pemberian ucapan selamat dan sesi foto bersama yang berlangsung dengan tertib dan aman.
Daftar Anggota DPRD Sintang 2024-2029 Berdasarkan Partai:
NASDEM
1. Yuvita Apolonia Ginting – 5.178 suara
2. Supriyadi – 3.685 suara
3. Indra Subekti – 5.294 suara
4. Anastasia – 3.093 suara
5. Rudy Andryas – 5.010 suara
6. Romeo – 4.396 suara
PDI Perjuangan
1. Yohanes Rumpak – 3.899 suara
2. Jimi Manopo – 3.007 suara
3. Sebastian Jaba – 3.388 suara
4. Wardianus – 3.176 suara
5. Honoratus Guntur – 2.572 suara
6. Agustinus – 3.220 suara
Gerindra
1. Ardi – 1.872 suara
2. Liyus – 2.441 suara
3. Ediyanto – 5.097 suara
4. Juni – 2.649 suara
5. Sandan – 3.567 suara
6. Vaulinus Lanan – 2.802 suara
Demokrat
1. Lusi – 1.217 suara
2. Markus Jembari – 3.363 suara
3. Hikman Sudirman – 5.202 suara
4. Maria Magdalena – 3.761 suara
Golkar
1. Zeno Zevri Wahyu – 4.166 suara
2. Mardiansyah – 1.654 suara
3. Toni – 3.415 suara
4. Muhammad Ashari – 2.197 suara
PPP
1. Muhammad Agung Gumiwang – 1.907 suara
PKS
1. Edy Hartono – 2.651 suara
2. Bobby Erianto – 6.429 suara
Hanura
1. Erika Daegal Theola – 1.918 suara
2. Heri Jambri – 5.468 suara
3. Yulius – 3.137 suara
4. Nekodimus – 5.842 suara
PAN
1. Senen Maryono – 3.156 suara
2. Anton Isdianto – 2.894 suara
3. Jhon Xifli – 3.252 suara
Perindo
1. Andri Sugianto – 2.223 suara
PKB
1. Muhammad Chomain Wahab – 3.107 suara
2. Santosa – 4.940 suara
3. Kusnadi – 2.908 suara
Advertisement