SAMBAS – Pemerintah pusat akan membangun Jembatan Sungai Sambas Besar, di Kabupaten Sambas, Kalimantan Barat. Pembangunan akses penghubung tersebut akan dimulai pada tahun 2020 mendatang.
Gubernur Kalimantan Barat, Sutarmidji menjelaskan, jembatan sepanjang 1 Kilometer tersebut akan dibangun dengan anggaran sebesar Rp 850 Miliar diluar dari biaya pembebaaan lahan.
“Alhamdulillah pemerintah (pusat) positif akan membangun Jembatan Sungai Sambas Besar sepanjang 1 Km dgn anggaran 850 miliar diluar pembebasan lahan.” jelas Gubernur Kalbar Sutarmidji.
Sutarmidji menjelaskan, meski pembangunan jembatan tersebut sudah didambakan lebih dari 30 tahun lalu, namun masih terdapat oknum-oknum yang memperdebatkan titik dan letak pembangunan jembatan.
“Namun masih ada oknum-oknum di masyarakat yg ribut tentang titiknya, sudah lebih 30 tahun masyarakat mendambakan jembatan ini, masalahnya selama ini berkutat rebutan letak jembatan.” ungkapnya.
Meski Sutarmidji menyesalkan terkait perdebatan titik pembangunan jembatan itu, ia tetap mengambil keputusan tegas, sehingga pengerjaan akses penghubung itu mulai dibangun secara bertahap pada tahun 2020 mendatang.
“Saya kesal juga dengan masalah ini, akhirnya saya putuskan dimanapun titik mulai pembangunan sesuai kajian semua aspek itu yg dipakai dan resiko apapun kita hadapi, untuk percepatan pembangunan saya tegaskan pro kontra tak akan mengubah keputusan saya utk memulai pembangunan jembatan sungai sambas besar tahun depan dan saya berharap 2 tahun selesai.” tegasnya. (Red).
Leave a Reply