Arsip

Pantauan Harga Sembako di Pasar Puring Pontianak Utara

Pj Wali Kota Pontianak Ani Sofian bersama Tim Satgas Ketahanan Pangan melakukan sidak di Pasar Puring Pontianak Utara, Kamis (01/08/2024). (Ist/ruai.tv)
Advertisement

PONTIANAK, RUAI.TV – Untuk memastikan kesediaan stok pangan serta mengendalikan inflasi, Satuan Tugas (Satgas) Ketahanan Pangan Kota Pontianak, Kalimantan Barat, meninjau harga dan stok pangan di sejumlah pasar tradisional, swalayan hingga distributor bahan pokok, Kamis (01/08/2024).

Satu di antara pasar yang dipantau adalah pasar Puring di Jalan Khatulistiwa, Kecamatan Pontianak Utara.

Pj Wali Kota Pontianak, Ani Sofian menuturkan, dari hasil pemantauan, stok bahan pokok pangan masih mencukupi. Dia menyebut, terjadi penurunan pada beberapa komoditas seperti sayur-mayur dan bawang merah.

Advertisement

Sementara angka inflasi bulan Agustus masih menunggu rilis Badan Pusat Statistik (BPS). Tetapi melihat kondisi harga, Ani Sofian optimistis inflasi Kota Pontianak bisa bertahan di 10 besar inflasi terendah se-Indonesia.

“Beberapa komoditas sedikit naik seperti bawang putih tetapi relatif tidak tinggi, kami juga memantau stok cabai merah sangat cukup,” katanya.

Baca di halaman berikutnya…

Advertisement