Arsip

Nanga Mahap Dilanda Banjir, Warga “Ngopi” Diatas Air

Advertisement

SEKADAU – Dusun Tanjung, Desa Nanga Mahap, Kecamatan Nanga Mahap, Kabupaten Sekadau kembali dilanda banjir, Senin (16/12) pagi.

Menurut personel Polsek Nanga Mahap, Polres Sekadau, Abang Suhaini, banjir di Dusun Tanjung mengenangi setidaknya 4 (empat) RT, yakni dari RT 2 hingga RT 4, dampaknya aktivitas warga terganggu.

Banjir kali ini merupakan banjir yang kedua kalinya terjadi di Nanga Mahap pada bulan Desember 2019. Dimana sepekan sebelumnya banjir juga melanda Desa Nanga Mahap, Tembesuk, Batu Pahat, dan desa Lembah Beringin.

Advertisement

Dalam percakapan disebuah Grub WhatsApp, Senin (16/12) pagi, warga Nanga Mahap yang rumahnya terkena banjir, Herudin menuturkan, bahwa banjir terus naik, bahkan dapur rumahnya sudah terkena genangan banjir.

“Rumah kami dapur a dah acap am pak kades,” kata Herudin menggunakan bahasa daerah setempat.

Herudin juga mengungah fotonya sedang minum kopi menggunakan karet ban diatas permukaan air lokasi di banjir, dalam foto itu ia dengan santai menikmati secangkir kopi meski ditengah bencara banjir terjadi di Nanga Mahap.

Banjir di Kecamatan Nanga Mahap memang kerap terjadi setiap akhir tahun terutama pada bulan Desember atau menjelang akhir tahun. (Red).

Advertisement