SEKADAU – Panitia pelaksana Musabaqoh Tilawatil Qur’an (MTQ) ke XXVIII tingkat provinsi di Kalbar terus melakukan serangkaian kegiatan guna mensukseskan event tersebut. Tidak hanya persiapan fisik, kesiapan non fisik juga terus dimatangkan.
Salah satu bentuk kesiapan non fisik itu adalah kesiapan publikasi seluruh rangkaian kegiatan MTQ. Panitia menggandeng para awak media untuk membantu menggelorakan event dua tahunan ini.
“Harapan kita rekan-rekan media bisa ikut mensosialisasikan kegiatan MTQ ini kepada masyarakat luas,” kata AM Saleh, Sekretaris Panitia pelaksana MTQ disela rapat bersama di Sekretariat Panitia MTQ, Jalan Merdeka Barat, Kota Sekadau, Selasa (10/3/2020) pagi.
Anggota bidang Humas dan Publikasi MTQ ke XXVIII tingkat provinsi di Kabupaten Sekadau, Anwar mengatakan, MTQ merupakan event akbar tingkat provinsi yang dilaksanakan di Sekadau. “Nanti puluhan tahun lagi baru kita bisa jadi tuan rumah kembali,” ujar Anwar.
Anwar menegaskan, MTQ merupakan gawai bersama. Sebab, kepanitiaan kegiatan itu tidak hanya oleh masyarakat muslim.
“Bahkan ketua umumnya secara otomatis dijabat oleh Bupati,” ujar Anwar.
Anwar menuturkan, dalam MTQ, keterlibatan masyarakat muslim secara khusus hanya pada perlombaan saja. Sementara kegiatan seremonial lainnya, juga melibatkan masyarakat semua kalangan dan agama.
“Sebab semangat dari MTQ ini adalah semangat silaturahmi. Jadi gawai semua etnis dan semua etnis terlibat,” tukas Anwar. (Abdu Syukri).
Leave a Reply