Arsip

Diduga Hasil Hubungan Gelap, Bayi Dibuang di Pinggir Jalan

Advertisement

PONTIANAK – Warga gang Pemda, Jalan Tanjung Raya 1, kelurahan Tembelan Sampit, kecamatan Pontianak Timur, dihebohkan penemuan bayi laki-laki yang diduga dibuang orang tuanya dalam keadaan meninggal dunia, Selasa sore, 11 Desember 2018, sekitar pukul 14.20 wib, siang.

Bayi mungil tersebut ditemukan dalam kedadaan terlentang ditutupi sehelai kain berwarna hitam dan di masukan dalam kotak Indomie.

Penemuan bayi ini sempat mengebohkan warga sekitar, sehingga warga juga berdesakan untuk mengabadikan melalui kamera ponsel mereka.

Advertisement

Belum diketahui siapa pemilik bayi mungil tak berdosa tersebut. Saat ini bayi malang itu sudah di bawa ke RSUD Soedarso Pontianak oleh petugas untuk di Visum.

Kapolsek Pontianak Timur, Kompol Suhar mengatakan, bahwa pihaknya mengetahui penemuan bayi tersebut berdasarkan informasi warga melalui bhabinkamtibmas.

“Warga masyarakat kelurahan Tembelan Sampit melihat kardus di pinggir jalan tertutup dengan kain hitam, setelah dibuka ternyata isinya mayat bayi yang terikat tali sepatu warna hitam,” kata Kapolsek Pontianak Timur, Kompol Suhar.

Kompol Suhar menambahkan pihaknya sudah melakukan olah TKP dan Visum untuk menyelidiki pelaku dan pemilik bayi tersebut dan akan memeriksa beberapa saksi.

“Bayi itu diperkirakan umur antara Delapan sampai Sembilan bulan, kemudian saat ditemukan tadi diperkirakan sudah meninggal antara Tiga sampai Empat hari, tambah Kompol Suhar. (Red).

Advertisement