Arsip

27 Tahanan Polres Sekadau Ikut Pencoblosan Pilkada 2024

Advertisement
SEKADAU, RUAI.TV – Proses pencoblosan Pilkada di Kabupaten Sekadau tidak hanya diikuti oleh warga biasa.
Sebanyak 27 tahanan Polres Sekadau juga diberikan kesempatan untuk menyalurkan hak pilih mereka, Rabu, 27 November 2024.
Proses pencoblosan bagi para tahanan dilakukan di sel tahanan Mapolres Sekadau. Tim dari KPU, Bawaslu, dan TPS terkait mendatangi mereka di rutan.
Sebuah bilik suara khusus disediakan, dan tahanan satu per satu dikeluarkan dari sel untuk mencoblos dengan pengawalan ketat dari petugas kepolisian.
Kapolres Sekadau, AKBP I Nyoman Sudama, menjelaskan bahwa total terdapat 28 tahanan di Polres Sekadau. Namun, satu orang tidak dapat menggunakan hak pilihnya karena berasal dari luar Kalimantan Barat.
“Dari 27 tahanan yang memilih, dua di antaranya merupakan perempuan. Mereka tidak semuanya berasal dari Kota Sekadau, tetapi juga dari luar kota,” ujar Kapolres.
Ia menegaskan bahwa pihaknya memastikan para tahanan tetap dapat memberikan hak pilih mereka sebagai bagian dari penerapan demokrasi.
“Kami tidak ingin status mereka sebagai tahanan membuat mereka kehilangan hak pilihnya,” tambahnya.
Pencoblosan ini menjadi bukti bahwa hak politik warga negara tetap dihormati, termasuk bagi mereka yang sedang menjalani proses hukum.
Advertisement