Arsip

Pemkab Sekadau dan Bulog Sanggau Bersinergi Tekan Inflasi Daerah

Wakil Bupati Sekadau, Subandrio buka operasi Pasar murah untuk menekan Inflasi Daerah. (Foto/ruai.tv)
Advertisement

SEKADAU, RUAI.TV – Dalam upaya mengendalikan inflasi daerah, Pemerintah Kabupaten Sekadau melalui Dinas Perdagangan, Perindustrian, dan Tenaga Kerja bekerja sama dengan Perum Bulog Cabang Sanggau menggelar operasi pasar murah.

Kegiatan ini berlangsung di Desa Seberang Kapuas, Kecamatan Sekadau Hilir, pada Selasa (9/7/2024).

Wakil Bupati Sekadau, Subandrio, secara resmi membuka kegiatan operasi pasar murah ini. Dalam sambutannya, Subandrio menyampaikan pentingnya sinergi antara pemerintah daerah dan Bulog untuk menyediakan kebutuhan pokok masyarakat dengan harga terjangkau.

Advertisement

“Kegiatan operasi pasar murah ini merupakan kerja sama Pemerintah Kabupaten Sekadau dan Kantor Bulog Sanggau Kalimantan Barat,” ujar Subandrio.

Kepala Dinas Perdagangan, Perindustrian, dan Tenaga Kerja Kabupaten Sekadau, Nopita, juga hadir dan menyampaikan bahwa paket sembako yang disediakan meliputi 5 kg beras, 1 kg gula pasir, dan 1 liter minyak goreng, dijual dengan harga Rp 130.000 per paket.

“Harga ini cukup murah, sehingga kita berharap bisa menekan harga komoditi bahan pokok,” kata Nopita.

Nopita menekankan pentingnya memantau harga pasar terutama menjelang hari-hari besar keagamaan seperti Agustus dan Desember menjelang Natal.

“Dinas Perdagangan selalu melakukan pengecekan terhadap harga pasaran di Kabupaten Sekadau,” tambahnya.

Kepala Desa Seberang Kapuas, Yemmy Ibrahim, menyampaikan rasa terima kasih kepada pemerintah daerah atas dukungan yang diberikan kepada masyarakat desanya.

“Walaupun desa kami berada di seberang kota Sekadau, kami sangat terbantu dengan adanya pasar murah ini,” ujar Yemmy.

Pada kegiatan tersebut, Wakil Bupati Sekadau juga secara simbolis menyerahkan paket sembako kepada masyarakat, yang dilanjutkan dengan acara makan dan minum bersama di rumah Kepala Desa Seberang Kapuas.(RED)

Advertisement