Arsip

Kesempatan Langka, Jumpa Anak Orangutan di Habitatnya

orangutan di habitat
Anak orangutan di habitat aslinya. Foto: DOK YP/ruai.tv
Advertisement

KAYONG UTARA, RUAI.TV – Satu individu anak orangutan terdeteksi berada di kawasan Hutan Desa Nipah Kuning, Kacamatan Simpang Hilir, Kayong Utara. Keberadaan anak orangutan ini diketahui oleh Tim Smart Patrol.

Saat itu, tim sedang melaksanakan kegiatan lapangan. Suatu kebetuntungan yang langka, bisa berjumpa dengan anak orangutan di habitatnya. Peristiwa yang cukup jarang ini, terjadi pada Oktober 2022 ini.

Tim melakukan patroli sekaitan dengan kegiatan Program Hutan Desa Yayasan Palung (YP). Bersama Lembaga Desa Pengelola Hutan Desa (LDPHD) setempat.

Advertisement

Baca juga: Banjir Besar di Balai Berkuak, Puskesmas Evakuasi Pasien

Supianto, anggota LDPHD Hutan “Bersama Nipah Kuning”, mengatakan, tim mulai melihat adanya anak urangutan itu dari kejauhan. Anak bersama induk orangutan itu tampak sedang memanjat pohon bersama-sama.

“Tak lama kemudian, anak orangutan tersebut terjatuh dari pohon dan terlihat tercebur ke air gambut,” kata Supianto.

Supianto bersama rekannya, Sarkawi, tangkas berinisiatif menolong anak orangutan itu. Kemudian, setelah lolos dari air gambut, mereka melepaskan anak orangutan itu kembali.

Baca juga: Pelajar Pontianak Belajar Film Pendek

Hendri Gunawan, Kordinator Program Hutan Desa Yayasan Palung, mengatakan, anak orangutan itu berjenis kelamin jantan. Dia memperkirakan, satwa muda ini sedang tahap belajar belimbar atau memanjat pohon.

Handri memaparkan, Hutan desa Nipah Kuning merupakan habitat orangutan Kalimantan (Latin: Pongo pygmaeus). Luasnya mencapai 2.051 hektare, sebagaimana penetapan SK KemenKLHK 2017.

Baca juga: Zona Baru Car Free Day di Pontianak, Cek Lokasinya

“Berbagai upaya perlindungan dan penyelamatan habibat terus berlangsung, di antaranya dengan program smart patrol. Dalam sebulan, patroli ini berlangsung selama tujuh hari,” ujar Hendri.

Selain berjumpa anak orangutan, tim juga menemukan sarang orangutan kelas A di blok D 36. Sepanjang patroli, mereka menjumpa dua buah sarang. (*/RED)

Advertisement