PONTIANAK, RUAI.TV – Kota Pontianak di Kalimantan Barat, mencatatkan indeks pembangunan manusia (IPM) dalam posisi di atas rata-rata nasional. Di tahun 2021 ini, IPM Kota Pontianak mencapai 79, 93.
Angka ini meningkat dibandingkan tahun 2020 yang di posisi 79,44. Sementara angka rata-rata nasional di posisi 72,29.
Kepala Badan Pusat Statistik (BPS) Provinsi Kalimantan Barat, Mohammad Wahyu Yulianto dan rombongan, berkunjung ke Kantor Wali Kota Pontianak, Selasa (30/11/2021).
Baca juga: Narkoba di Celana Dalam Istri, Pasutri Sanggau Ditangkap di Pontianak
Wahyu Yulianto memaparkan, IPM Kota Pontianak saat ini tertinggi di Provinsi Kalimantan Barat. Dia mengharapkan ke depan capaiannya bisa menjangkau angka 80.
Sejumlah indikator mempengaruhi capaian ini. Di antaranya, komponen kesehatan, pendidikan, dan capaian tertinggi terkait intervensi Pemkot Pontianak menjaga tingkat pengeluaran masyarakat, terutama saat pandemi COVID-19.
Baca selanjutnya dengan klik pages 2
Leave a Reply