LANDAK – Hujan deras yang melanda daerah Kecamatan Air Besar dalam dua hari terakhir menambah tinggi air Sungai Landak yang melintasi kota Ngabang. Meningkatnya debit air Sungai Landak selain akibat hujan juga disebabkan datangnya banjir kiriman dari wilayah perhuluan.
Berdasarkan data sementara yang di himpun ruai.tv, banjir di Ngabang telah merendam lima dusun di tiga desa sehingga menyebabkan Ratusan rumah warga terdampak. Dusun tersebut, yakni Dusun Tanjung, Desa Hilir Kantor, Dusun Pesayangan, Desa Raja, Dusun Pulau Bendu, Desa Hilir Tengah, dan Dusun Rai Desa Raja, Kecamatan Ngabang dengan ketinggian air bervariasi dari 40 cm hingga 1 meter merendam rumah warga.
Menurut salah satu warga Jalan Pasar Lama, Dusun Hilir Tengah II, Desa Hilir Tengah, Kecamatan Ngabang, Karya, air sungai telah meluap hinga masuk ke dalam rumahnya pada, Senin (9/12) malam, sekitar pukul 19.00 WIB. Pada Minggu (8/12) malam hingga Senin (9/12) sore, air banjir terus merangkak naik hingga akhirnya merendam rumah miliknya.
“Dalam rumah pagi ini. Lagi bekemas rumah. Tidak ada orang di rumah aku sendiri kerumah,” katanya.
Menurut Karya, lokasi rumahnya berada tepat di pinggir sungai Landak. Ditambah lagi permukaan tanah yang cukup rendah membuat air semakin cepat naik. Jika permukaan sungai naik, sudah dapat dipastikan daerah rumahnya bakal terendam banjir. (Red).
Leave a Reply