SEKADAU – Belasan mesin Penambang Emas Tanpa Izin (PETI) kembali beroperasi di Sungai Kapuas, kali ini beroperasi di wilayah desa Seraras, kecamatan Sekadau Hilir, Kabupaten Sekadau, Kalimantan Barat.
Berdasarkan pantauan Selasa, (14/5) tampak belasan mesin beroperasi. Menurut seorang warga yang tak mau disebutkan namanya menuturkan bahwa aktivitas PETI itu beroperasi sudah satu minggu terakhir.
“Saya tidak tau siapa pemiliknya, namun kita berharap ini segera diambil tindakan penertiban, karena mengganggu dan merusak lingkungan,” pungkasnya.
Berdasarkan pemantauan dilokasi PETI, areal itu merupakan lalu lintas untuk penyeberangan dari Seraras menuju Gonis Tekam, sehingga menyebabkan penyeberangan sedikit terganggu.
Sementara itu Kepala desa Seraras saat dikonfirmasi mengenai keberadaan PETI di wilayahnya itu menuturkan, belum mengetahui aktivitas penambangan di daerah tersebut, namun pihaknya memastikan akan segera meninjau ke lokasi untuk mengecek langsung.
“Belum mengetahuinya, nanti akan segera kita kelokasi,” ujarnya singkat. (Red).
Leave a Reply