Arsip

Seorang Pemuda Mengamuk Bawa Parang di Bandara Rahadi Oesman Ketapang

Advertisement

KETAPANG – Seorang penumpang berinisial OS (23 tahun) maskapai Wings Air mengamuk dengan membawa sebilah parang di Bandara Rahadi Oesman Ketapang, Selasa (22/1/2019).

Pria tersebut mengamuk lantaran tak terima diminta untuk membayar barang-barang yang hendak ia bawa menggunakan bagasi pesawat. Dengan membawa parang OS lantas mencoba menerobos masuk ke dalam ruangan check in bandara hingga akhirnya diamankan oleh aparat TNI yang berjaga di Bandara.

Melihat kondisi ini, security bandara langsung mengunci pintu terminal untuk menghindari hal-hal yang tak diinginkan.

Advertisement

Kapolres Ketapang, AKBP Yury Nurhidayat mengatakan bahwa penumpang yang mengamuk di bandara saat ini sudah diamankan untuk dilakukan pemeriksaan.

Kapolres Menambahkan, berdasarkan Informasi yang ia dapat, kejadian bermula saat penumpang tersebut hendak berangkat menggunakan pesawat Wings Air dari Ketapang-Pontianak-Bandung dengan maksud hendak mengikuti wisuda di Kota Bandung, Jawa Barat.

“Namun pada saat check in ketika akan membagasikan barang bawaannya seberat 11 kilogram, penumpang ini tampak kecewa karena diminta untuk membayar Rp671 ribu.

“Tersulut emosi lantaran harus membayar yang bersangkutan kemudian pulang ke rumah kosnya yang terletak di Jalan P Bandala untuk mengambil sebilah parang dan kembali ke bandara sambil mengamuk serta merusak bagian pintu bandara,” tambahnya.

Akibat kejadian tersebut, kedua gagang pintu masuk bandara mengalami kerusakan dan yang bersangkutan beserta barang bukti sebilah parang sudah diamankan di Polres Ketapang guna dilakukan pemeriksaan lebih lanjut. Selain mengamankan pelaku polisi juga mengamankan sejumlah barang bukti termasuk sebilah parang yang digunakan saat mengamuk. (Red).

Advertisement