Arsip

Hari ke-5 Pasca Gempa Palu Evakuasi Terhadap Korban Terus Dilakukan

Advertisement

PALU – Lima hari pasca gempa dan tsunami yang melanda kota Palu, tim relawan Rumah Zakat bergabung dengan Basarnas terus melakukan evakuasi di kawasan Petobo, Kota Palu, Sulawesi Tengah, Rabu 3 Oktober 2018.

Ditengah matahari yang terik semangat Relawan tak surut sedikitpun dalam mencari, membantu dan mengevakuasi para korban.

“Kali ini kita akan mencari dan mengevakuasi korban, di daerah Petobo bersama tim Basarnas, meski cuaca sangat panas, kita tetap semangat, itulah tujuan kami berada disini”. Ungkap Nurmansyah Relawan Rumah Zakat

Advertisement
Foto: Kondisi salah satu rumah korban gempa Palu.

Berdasarkan Data sementara yang dihimpun oleh Relawan rumah Zakat hingga Rabu (3/10), jumlah pengunsi sebanyak 70.821 orang di 141 titik, korban meninggal dunia 1.407 jiwa, korban luka berat 2.549 jiwa di rawat di rumah sakit, korban hilang 113 jiwa, korban tertimbun 152 jiwa, dan rumah rusak sebanyak 65.733 unit beserta Fasilitas umum lainnya.

Hingga kini proses evakuasi terhadap korban terus dilakukan oleh berbagai pihak.(Red)

Foto: Evakuasi jenazah korban gempa Palu.
Advertisement