LANDAK – Ribuan Warga Darit Kecamatan Menyuke, Kabupaten Landak Padati Jalan Kimas Akil pasar Darit, Jumat Siang (17/8/2018)
Warga tersebut datang dari berbagai pedalaman Kecamatan Menyuke untuk menyaksikan permainan rakyat yang digelar oleh pemerintah kecamatan Menyuke dalam rangka Memeriahkan HUT RI Ke 73 Tahun 2018.
Pada HUT RI 73 yang mengangkat tema ‘Kerja Kita Prestasi Bangsa’ ini berbagai cabang lomba di tampilkan, hal inilah yang menarik perhatian masyarakat hingga memadati sejumlah jalan di pasar Darit.
Beberapa lomba yang di mainkan diantaranya, Sepak Bola, Panjat Pinang, Drum Band dari pelajar, Lomba Gerak Jalan, dan lain-lain.
Momen HUT RI di Kecamatan Menyuke setiap tahun ini memang selalu menjadi kegiatan yang selalu di tunggu warga untuk menyaksikan keramaian yang di gelar, karena acara seperti ini hanya ada 1 (satu) tahun sekali.
Salah satu warga Darit Ucu berharap, melalui HUT RI Ke 73 ini, Bangsa Indonesia Semakin Maju, dan Jaya sehingga masyarakatnya juga sejahtera.
“Harapan saya semoga Indonesia ini semakin maju, bisa bersiang dengan Negara Lain, dan masyarakatnya Sejahtera.” Do’anya (Red)
Leave a Reply