Arsip

Warga Singkawang Utara Temukan Benda Diduga Peluru Mortir

Advertisement

SINGKAWANG – Warga yang tinggal di komplek Perumahan Permai Empat, jalan Demang Akub, kelurahan Sungai Rasau, kecamatan Singkawang Utara, digegerkan dengan penemuan 4 (empat) buah benda yang diduga Peluru Mortir, Jumat (3/5) pagi.

Empat buah benda yang diduga peluru mortir ini ditemukan warga dari tumpukan tanah kuning yang dibeli dari Pasir Panjang, kelurahan Sedau, kecamatan Singkawang Selatan.

Advertisement

Benda tersebut pertama kali ditemukan oleh warga bernama Inus saat hendak mengangkut tanah yang ia beli. Mengetahui jika benda yang ditemukan diduga bahan peledak ia langsung menghubungi pihak kepolisian terdekat.

“Ditemukan ditumpukan tanah ada empat, tau kalau itu bahan peledak langsung kasi tau anggota,” tutur Inus.

Sementara itu Kapolsek Singkawang Utara, Iptu Sunaryo mengatakan, pihaknya akan menyerahkan temuan ini kepada tim Jihandak untuk memastikan apakah benda yang diduga mortir ini masih aktif atau tidak.

Sambil menunggu tim jihandak tiba di lokasi pihaknya berupaya mensterilkan lokasi dan memberikan garis polisi untuk mengantisipasi hal hal yang tidak diinginkan.

“Berdasarkan informasi di TKP, barang ini didapatkan dari tumpukan tanah yang di pesan, belum tau ini apakah masih aktif atau tidak, nanti kita akan datangkan tim khusus untuk mengetahui barang yang berkaitan dengan bahan peledak,” tutur Kapolsek Singkawang Utara Iptu Sunaryo.

Temuan empat benda diduga peluru mortir ini juga menjadi perhatian masyarakat setempat. (Red).

Advertisement