Arsip

Mengetahui Kesehatan Pelajar Melalui Rikes

Advertisement

SEKADAU – Polsek Belitang melalui Kanit Binmas Bripka Suprianto dan Bhabinkamtibmas Brigadir Enggry melakukan giat Rikes (Pemeriksaan Kesehatan) pelajar SMA Negeri 01 Belitang, Jumat (14/12/2018).

Kegiatan tersebut dilaksanakan dengan kerjasama pihak Puskesmas Belitang, dilakukan di ruang Poli Umum Puskesmas Belitang.

Kegiatan dimulai pukul 10.00 WIB dan pelajar kelas XII yang mengikuti Rikes berjumlah 8 orang yang terdiri 6 orang laki-laki dan 2 perempuan.

Advertisement

Pemeriksaan yang dilakukan meliputi tensi, cek buta warna, pengukuran tinggi badan dan penimbangan berat badan.

Ada 4 orang petugas medis yang membantu pelaksanaan Rikes yakni Shanti Sabri, AMd. Kep, Veronika. Amd. Kep, Kalista. Amd. Kep dan Mely Adriana. Amd. Keb.

“Setelah dilakukan Rikes oleh petugas medis kemudian dilanjutkan dengan kegiatan pull up dan suttle run yang bertempat di SMP Negeri 01 Belitang,” ungkap Suprianto.

Kepala Kepolisian Polsek Belitang Ipda Agus Junaidi mengatakan kepada pelajar bahwa kegiatan rikes ini bertujuan untuk mengetahui kondisi awal kesehatan para pelajar.

“Selalu optimis dan terus berusaha semaksimal mungkin bahwa dalam penerimaan Polri tahun 2019 bersifat transparan dan tidak dipungut biaya,” ucap Agus.

Terahir Ipda Agus berpesan kepada pelajar setelah mengikuti rangkaian kegiatan bahwa selain berusaha juga tidak lupa berdoa dan terus belajar untuk meraih prestasi setingi-tinginya. (Red).

Advertisement