Arsip

Ruko pasar tengah terbakar

Advertisement

PONTIANAK- Peristiwa kebakaran terjadi di kawasan Pasar Tengah, jalan Asahan, Kecamatan Pontianak Selatan, sekitar pukul 22.00 WIB Rabu malam 13 Juni 2018.

Informasi sementara yang diperoleh, bangunan yang terbakar di kawasan pasar yang baru direnovasi itu adalah ruko sembako bernama toko Ramayana, yang bangunannya sudah cukup tua atau bangunan lama.

Berdasarkan pantauan di lokasi kejadian, kabut asap pekat menyelimuti Pasar Tengah, selain itu di ruko yang terbakar hingga pukul 23.00 WIB masih terlihat kobaran api meski ruko yang terbakar sudah disemprot menggunakan air oleh ratusan petugas pemadam kebakaran.

Advertisement
Foto: Pemadaman kebakaran di pasar tengah

Kapolresta Pontianak Kota, AKBP. Wawan Kristyanto juga tampak memantau proses pemadaman api.

Menurut salah seorang saksi mata di lokasi kejadian, yang juga petugas jaga malam Pasar Tengah Abdul Hadi, api berasal dari lantai dua ruko yang terbakar.

Hingga pukul 23.40 WIB proses pemadaman masih terus dilakukan, sementara terkait jumlah ruko yang terbakar, kerugian, dan penyebab pasti kebakaran masih didata dan diselidiki oleh pihak kepolisian. (Red)

Advertisement